11.8 C
London
Kamis, Oktober 3, 2024

KICKBOXING Indonesia Kota Surabaya Laksanakan Serah Terima Jabatan

Informasi-Realita.net,Surabaya – Telah dilaksanakan Jamuan Makan Siang Bersama seluruh pengurus dan anggota KICKBOXING Indonesia, di Gedung KONI Surabaya Kota, pada hari Rabu (02/11/2022), yang dimulai dari pukul 12.00 Wib sampai selesai.

Acara tersebut, dalam rangka Pisah Sambut Serah Terima Jabatan Ketua KICKBOXING Surabaya Kota secara aklamasi dengan mengambil tema “Musyawarah Kota KICKBOXING INDONESIA”.

Turut hadir, bapak Yudi Sumitro (Ketua Lama), Bapak Maududi Qutb Muchlis (Ketua Baru), dan segenap jajaran pengurus beserta seluruh anggota KICKBOXING Indonesia Kota Surabaya.

Adapun susunan acara pembukaan diawali dengan pembacaan Doa. Yang diteruskan dengan sambutan dari Ketua KICKBOXING Indonesia Surabaya Kota Bapak Maududi Qutb Muchlis.

Pada kesempatan itu, Bapak Maududi Qutb Muchlis mengucapkan, terimakasih kepada semua pengurus dan anggota KICKBOXING Indonesia Surabaya Kota yang hadir di acara ini.

Adapun Visi dan Misi dari Ketua KONI Surabaya yang baru, Bapak Maududi Qutb Muchlis yang menyampaikan, kedepannya dengan terpilihnya ketua yang baru, kita akan meningkatkan prestasi untuk kota Surabaya.

“Karna sebelumnya kita sudah mendapatkan juara umum untuk KICKBOXING Kota Surabaya,” ucapnya.

Selain itu, Maududi juga menyampaikan, terima kasih atas dukungannya, semoga dapat menjalankan tugas dengan baik.

“Sebagai ketua KICKBOXING Indonesia Kota Surabaya yang baru, saya berharap dapat memberikan yang terbaik untuk Atlet KONI Kota Surabaya,” kata Maududi.

Wahyu Tri Hartanto selaku Ketua tim menambahkan, ” penjaringan melaporan hasil penjaringan hanya 1 nama calon ketua umum Pengkot KICKBOXING Kota Surabaya,” Katanya (San)

Latest news
Related news
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

error: Copyright Content !!