6.9 C
London
Selasa, Desember 3, 2024

Bawaslu Kota Kediri, Lantik 405 PTPS yang Telah Disahkan untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024

Ketua Bawaslu Kota Kediri, Yudi Agung Nugraha menyampaikan

Informasi-realita.net || Kediri Kota – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Kediri resmi melantik sebanyak 405 anggota Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) pada Pilkada Serentak 2024 di Sport Center, Kampus IAIN Kediri pada Senin malam, 4/11/2024.

Kehadiran PTPS, untuk memastikan setiap TPS di Kota Kediri diawasi demi menjaga transparansi saat pelaksanaan pemungutan suara, setelah pelantikan mereka langsung bertugas sesuai dengan tanggung jawab mereka masing-masing di TPS, ucap Ketua Bawaslu Kota Kediri, Yudi Agung Nugraha.

Sebelumnya, ratusan PTPS ini akan menjalani bimbingan teknis di kecamatan masing-masing, untuk memperdalam pemahaman mengenai tugas pengawasan.

Acara ini dihadiri oleh seluruh Komisioner Bawaslu Kota Kediri, PJ Wali Kota, Komisioner KPU Kota Kediri, Forkopimda, Forkopimcam, dan seluruh Panwascam dan PTPS yang dilantik.

“Untuk pelantikan dan pembekalan PTPS dilakukan secara bersama-sama. Allhamdulillah acara pelantikan berjalan lancar. Pelantikan 405 PTPS sudah dilantik dan siap bertugas pada pemilihan Pilkada 2024 di Kota Kediri,” imbuh Yudi

Selanjutnya, Yudi menambahkan dari seluruh anggota PTPS yang telah dilantik akan ditempatkan di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di 46 Kelurahan di Kota Kediri.

“Kita ketahui bersama, di Kota Kediri ada sebanyak 401 TPS, ditambah 4 TPS lokasi khusus. Yakni 2 lokasi khusus di Lapas Kelas IIA Kediri, 2 TPS di Pondok Pesantren Wali Barokah, Kelurahan Burengan dan Pondok Pesantren Al Amin, Rejomulyo. Total ada 405 anggota PTPS yang akan ditempatkan di TPS,” terangnya.

Yudi berharap dan mengapresiasi atas suksesnya acara pelantikan PTPS yang diselenggarakan oleh Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) di 3 Kecamatan di Koya Kediri yang sudah menjalankan tugasnya sesuai jadwal yang telah di tentukan.

“Peran PTPS sangat penting guna memastikan Pilkada berjalan jujur dan adil. Mengingatkan peranan PTPS sebagai ujung tombak dalam menjaga kelancaran dan integritas proses pemilu di setiap TPS,” pungkas Ketua Bawaslu Kota Kediri, Yudi Agung Nugraha. (Adv/bawaslukotakediri)

#bawaslukotakediri
#kpukotakediri
#pemkotkediri
#polresrakediri
#kabagopsporestakediri

Jurnalis: Agus Sutrisno

Latest news
Related news
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

error: Copyright Content !!